Anggota DPRD Sumbar Suharjono Tebarkan Puluhan Ribu Bibit Ikan

    Anggota DPRD Sumbar Suharjono Tebarkan Puluhan Ribu Bibit Ikan

    Pasaman, - Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, Suharjono bersama Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) adakan Sosialisasi dan Penyerahan Bibit Ikan untuk perairan umum atau lubuk larangan, lewat dana Pokirnya, di Masjid Al-Ikhlas Panapa, Nagari Durian Tinggi, Kecamatan Lubuk Sikaping, Kamis (24/11/2022).

    Anggota DPRD Provinsi Sumbar Suharjono, bahwa ia akan selalu berupaya membantu masyarakat dengan berbagai jenis bantuan, dan melalui Dinas yang ada di tingkat Provinsi, termasuk bantuan bibit ikan untuk budidaya ikan air tawar yang dilaksanakan saat ini.

    Bang Jono menambahkan, pada tahun 2023 nanti juga akan dianggarkan untuk benih ikan, sesuai program unggulan daerah untuk memajukan bidang perikanan. 

    "Kami dari Provinsi mengupayakan bagaimana mendorong, dan merealisasikan program unggulan secara maksimal. Mengingat besarnya persentase masyarakat Pasaman, yang berusaha pada bidang pertanian dan perikanan, " katanya.

    Ia katakan, bantuan untuk Masjid Al Ikhlas Panapa ini berupa bibit Ikan garing 17.000 ekor, Ikan nilem 23.000 ekor dan Ikan baung 8.500 ekor.

    Sementara itu, Wali Nagari Durian Tinggi Hendra Gunawan mewakili masyarakat /kelompok mengaku senang, apresiasi dan terimakasih banyak kepada Bapak Suharjono, yang telah mengalokasikan dana Pokirnya untuk kegiatan kita ini. 

    "Terimakasih juga kepada Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumbar yang telah bersedia memberikan sosialisasi kepada panitia ikan larangan tentang perairan umum dapat dimanfaatkan oleh semua masyarakat, " ungkapnya.

    Hal senada juga di sampaikan oleh salah seorang Niniak Mamak Nagari Durian Tinggi, apresiasi atas usaha yang sudah dilakukan Pak dewan Suharjono.

    "Terimakasih, bibit ikan larangan yang sudah diberikan, semoga berkembang dan menjadi tambahan pemasukan untuk Masjid Al-Ikhlas, "ujarnya.

    pasaman sumbar
    Syafrianto

    Syafrianto

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0305/Pasaman Karya Bakti Bangun Medan...

    Artikel Berikutnya

    DPC PPP Pasaman Dukung Program Magrib Mengaji

    Berita terkait